Rabu, 23 Februari 2011

Katedral pun Runtuh Akibat Gempa !!!




Bangunan Katedral, Kota Christchurch, Selandia Baru tak luput dari amukan gempa berkekuatan 6,3 SR. Tempat beribadah umat Katolik itu.

Gary Moore, mengatakan dia dan 19 rekannya terjebak di dalam kantornya yang berada di lantai 12 saat tangga runtuh karena gempa. Dia tidak mengetahui apakah orang-orang yang berada di lantai lainnya juga terjebak.

"Kami melihat katedral runtuh dari jendela saat kami berpegangan pada dinding,” kata Moore.

“Setiap guncangan membuat kami berlari ke bawah meja. Sangat mengerikan namun kami melihat jelas masih banyak yang harus diselamatkan di luar sana. Banyak kerusakan terjadi di luar sana dan orang-orang menolong mereka terlebih dulu sebelum kami,” Moore melanjutkan.

Hal itu dibenarkan Kepolisian Selandia Baru. Lembaga tersebut melaporkan banyak korban jiwa yang hingga kini masih terjebak, termasuk korban dalam dua bis yang tertimpa reruntuhan gedung. Polisi juga mengatakaan terjadi kebakaran di beberapa tempat.

Dilansir Associated Press, Selasa (22/2/2011), gedung bertingkat Pyne Gould Guinness, yang menampung lebih dari 200 pekerja, runtuh dan jumlah orang yang terjebak di dalamnya masih belum diketahui.

Siaran televisi setempat menyiarkan bagaimana orang-orang yang kebanyakan berpakaian kerja menolong mereka yang terjebak di bawah reruntuhan. Ada darah yang mengalir di wajah mereka yang diselamatkan. Teriakan korban yang terjebak, menggema dimana-mana.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar